Tag Archive for: peradilan

Pekan Raya dan Silahturahmi Perkenalan (Peradilan)

Tamansiswa (28/8)) – Orientasi studi dan pengenalan kampus (ospek) merupakan kegiatan awal bagi setiap peserta didik (mahasiswa) baru  yang menempuh jenjang perguruan tinggi. Kegiata ospek ini sudah menjadi tradisi di berbagai perguruan tinggi tak terkecuali di Fakultas Hukum Universitas Islam Indonesia (FH UII). Kegiatan ospek dilingkungan FH UII dikenal dengan nama PERADILAN. PERADILAN dilaksanakan setiap tahunnya untuk menyambut dan memperkenalkan FH UII kepada para mahasiswa baru. Kegiatan ini dipersiapkan sedemikian rupa oleh panitia pelaksana dan berbagai elemen kampus yang turut terlibat dalam kegiatan peradilan 2018 ini. Panitia PERADILAN terdiri dari Lembaga Eksekutif Mahasiswa bersama sebagian mahasiswa FH UII.  Read more

 Tamansiswa, Kamis, (20/12). Dihadiri lebih kurang 150 peserta terdiri dari mahasiswa dan dosen acara Studium General Fakultas Hukum UII berjalan menarik.  Tema yang diangkat Mr. Fokke Fernhout yaitu “Criminale Procedure in the Netherlands menjadi bahan pertanyaan para peserta untuk mengetahui beberapa prosedur hukum yang ditempuh dalam peradilan di Indonesia. Paparan yang disampaikan oleh pembicara selama lebih kurang 30 menit tersebut ditanggapi dengan banyak pertanyaan yang rata-rata seputar perbandingan  prosedur penanganan hukum di Indonesia dan Belanda. Acara yang digelar di Ruang Sidang Utama Lantai 3 Gedung Mohammad Yamin Jl. Tamansiswa 158 tersebut berlangsung sampai pukul Jam 11.30 WIB sebagaimana yang direncanakan. Download materi