Standar Operasional Prosedur (SOP) Permohonan Email Blast Fakultas Hukum UII

Layanan Email Blast menfasilitasi sivitas akademika Fakultas Hukum UII dalam menyebarluaskan informasi kegiatan yang ada di lingkungan Fakultas Hukum Universitas Islam Indonesia.

Syarat dan Ketentuan

Siapa yang dapat menggunakan layanan Email Blast UII?

  • Sivitas Akademika Fakultas Hukum (FH) Universitas Islam Indonesia (UII) baik individu ataupun unit (Pusat Studi, Lembaga Mahasiswa, UKM, dan lain-lain) dapat mengajukan permohonan layanan email blast FH UII.

Jenis publikasi yang dapat ditayangkan di Email Blast UII

  • Pemberitahuan informasi kegiatan yang melibatkan peserta dari internal FH UII
  • Pemberitahuan informasi kegiatan yang melibatkan peserta dari eksternal dan internal FH UII dalam skala, lokal, nasional, dan internasional
  • Kegiatan yang dimaksud pada poin 1 dan 2 meliputi seminar, workshop, pelatihan, pameran, kegiatan mahasiswa/dosen/tendik, dan lain-lain.

Ketentuan penayangan Email Blast UII

  • Email Blast FH UII hanya mengirimkan email dalam jumlah tertentu dalam 1 hari, untuk menghindari laporan spam.
  • Waktu pengiriman materi email blast mengikuti antrian permohonan email.

Ketentuan materi publikasi Email Blast UII

Ketentuan Umum

  • Materi email tidak melanggar peraturan perundang-undangan, tidak bertentangan dengan norma-norma yang berlaku di masyarakat, tidak melanggar hak cipta dan bebas unsur plagiarisme.
  • Materi email sebaiknya mudah dicerna dan dipahami.
  • Materi email bersifat ringkas, padat, dan tepat sasaran..
  • Materi email tidak bertujuan untuk kepentingan mencari profit/bersifat komersial.
  • Lampiran email seperti poster/pamphlet, wajib memperhatikan penggunaan Logo FH UII, fontase, desain, warna dan supergrafik.

Ketentuan Khusus

  • Wajib mengirimkan surat permohonan dengan format file .PDF
  • Ukuran file lampiran email tidak lebih dari 10MB.
  • Format file lampiran email adalah .JPG dan .PNG.
  • Untuk kenyamanan publik, materi publikasi perlu memperhatikan estetika (perpaduan warna, pilihan gambar, desain grafis, dan lain-lain)

Disclaimer

  • Divisi Teknologi Informasi FH UII berhak untuk tidak mengirimkan konten materi publikasi yang dinilai tidak sesuai dengan ketentuan ataupun tidak layak dikirimkan sebagai email blast.
  • Divisi Teknologi Informasi FH UII berhak untuk menghapus/menyunting konten materi email yang dinilai tidak sesuai dengan ketentuan.
  • Divisi Teknologi Informasi FH UII tidak bertanggung jawab terhadap keaslian konten materi email yang akan dikirimkan.
  • Kebijakan dapat berubah/disesuaikan sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan terlebih dahulu

Prosedur Permohonan Pengiriman Email Blast FH UII

  • Pemohon terlebih dahulu mengisi formulir permohonan email blast pada laman law.uii.ac.id/email-blast.
  • Layanan email blast dilayani pada hari Senin – Jum’at pukul 08.00 – 15.00 WIB, email yang masuk melebihi jam tersebut akan diproses pada hari berikutnya.
  • Divisi Teknologi Informasi FH UII akan memverifikasi materi yang akan dikirimkan dalam email blast.
  • Konfirmasi balasan permohonan email blast (disetujui/ditolak) akan disampaikan oleh Divisi Teknologi Informasi FH UII kepada pihak pemohon sesuai dengan data yang tertera.
  • Divisi Teknologi Informasi FH UII  mengirimkan email blast yang disetujui, sesuai dengan materi isian formulir.

Narahubung:

Annisa Rositasari, S. Kom.

089506351728