,

FH UII Ramaikan Education Fair Expo di Kuningan

[KALIURANG]; Fakultas Hukum (FH) Universitas Islam Indonesia (UII) bersama Tim Marketing and Communication (Marcomm) FH UII ikut serta meramaikan Education Fair Expo di Kabupaten Kuningan, Jawa Barat pada 24-25 Januari 2023.

Education Fair Expo merupaan agenda tahunan yang diselenggarakan oleh Himpunan Alumni (HIMNI) SMA 1 Ciawigebang di sekolah yang pernah ditempuh mereka. FH UII menjadi salah satu instansi yang diundang untuk mengenalkan Kampus UII kepada para siswa salah satunya dengan mendirikan stand yang bersebelahan dengan univeritas lain. UII salah satu universitas yang paling banyak dikunjuingi dari awal hingga berakhirnya agenda. Antusias mereka untuk bertanya dan menghadiri stand membuat Tim Marcomm cukup senang.

Hari kedua Tim Marcomm berkunjung serta bersilaturahmi di SMA 3 Kuningan yang kebetulan Prof. Dr. Budi Agus Riswandi, S.H., M.Hum., Dekan FH UII alumni dari SMA tersebut. Penyerahan bingkisan oleh Ihsanul Baihaqy dan Siti Zulfah Pratiwi selaku Tim Marcomm kepada Guru BK sebagai simbol kedekatan FH UII dengan pihak sekolah.

Agenda berlanjut dengan sosialisasi di SMA 2 Kuningan, kelas 12 turut antusias dengan kehadiran Tim Marcomm yang memaparkan dinamika sejarah UII hingga tahapan pendaftaran calon mahasiswa baru. Aktifitas ruang belajar yang mendukung, tidak lupa untuk memberikan motivasi bagi para siswa untuk selalu semangat dalam menuntut ilmu hingga jenjang yang lebih tinggi.

Beberapa Guru BK dan Alumni yang juga menjadi Tim Marcom menyampaikan bahwa SMA 2 Kuningan merupakan salah satu sekolah favorit yang di daerah tersebut, sehingga banyak siswa yang menorehkan prestasi dibidang akademik serta non-akademik hingga tingkat nasional.

Agenda terakhir berupa penyerahan secara simbolis cinderamata dan oleh-oleh khas Yogyakarta oleh Pak Bagya Agung Prabowo, S.H., M.Hum, Ph.D, Sekprodi FH UII kepada pihak sekolah. Harapan terbaik untuk para siswa dapat melanjutkan jenjang yang lebih tinggi dan menorah prestasi lebih banyak.