Layanan Perpustakaan FH UII Dibuka On-line untuk yang Off-line Dibuka Terbatas
Berita gembira disampaikan kepada civitas akademika FH UII bahwa atas kebijaksanaan Pimpinan Fakultas Hukum UII dalam kerangka kebijakan penanganan pandemi, layanan Perpustakaan mulai dibuka terbatas. Para penikmat buku dapat mengunjungi Perpustakaan FH UII secara terbatas. Pengunjung yang masuk ruang perpustakaan akan dibatasi jumlah dan waktunya.
Pembagian jam kunjung akan dibatasi dalam 2 shif, yaitu:
- Sift 1 pukul 09.00-12.00 WIB
- Sift 2 pukul 13.00-15.30 WIB
Prosedur kunjungan akan dibatas hanya 30 pengunjung setiap shift. Dan para pengunjung harus mengisi google form agar terdaftar sebagai pengunjung. Sedangkan bagi pengunjung yang hadir tanpa mengisi form kunjungan bisa masuk hanya apabila kuota pemesanan kunjungan melalui google form masih belum terpenuhi. [ Cek Pemesan ] [ Form berkunjung ]
Selain itu Perpustakaan FH UII membuka layanan on-line perpustakaan melalui tautan ini: https://fh.uii.ac.id/perpustakaan-moh-yamin/
. Atau melalui web fh.uii.ac.id pada menu “Perpustakaan FH”. Mahasiswa dapat membaca melalui media daring buku yang sudah tersedia. Adapun buku-buku yang belum tersedia, mahasiswa dapat memberikan masukan kepada Divisi Perpustakaan untuk memprioritaskan digitalisasi atas buku yang diharapkan melalui email: [email protected] atau WA: 089674538787
Dengan diluncurkannya layanan ini, FH UII berharap dapat memberikan layanan sebaik mungkin kepada para mahasiswa. Diharapkan mahasiswa dapat menikmati baik secara daring maupun luring fasilitas perpustakaan yang terpaksa tidak dapat memberikan layanan secara maksimal.