,

FH UII Bersama HKPI Jalin Kerjasama Praktek Kepailitan PKPU

 

[Kaliurang]; Dekan Fakultas Hukum (FH) Universitas Islam Indonesia (UII), Prof. Dr. Budi Agus Riswandi, S.H., M.Hum. dengan Ketua Umum Himpunan Kurator & Pengurus Indonesia (HKPI), Dr. Soedeson Tandra, S. H., M. Hum.  menandatangani kesepakatan kerja (MoU) di Hotel Royal Ambarukmo (6/8). Kesepakatan ini dilakukan dalam bidang pendidikan Praktek Kepailitan PKPU.

Selain penandatangan MoU tersebut, juga dilaksanakan pengukuhan dan pelantikan Koordinator Wilayah HKPI di Yogyakarta yaitu ketua Dr. Ariyanto, S.H., C.N., M.H., sekretaris Erlan Nopri, S.H., M.Hum., dan Bendahara Nurmala, S.H.

Pelantikan Koordinator Wilayah HKPI di Yogyakarta salah satunya dapat menjadi jembatan koordinasi antara HKPI dan FH UII.

Dalam sambutannya, Ketua Umum HKPI mengucapkan terima kasih kepada FH UII atas terjalinnya kerjasama ini.

Lebih  lanjut Soedeson mengatakan, lulusan hukum saat ini tidak hanya berpeluang menjadi praktisi seperti hakim dan jaksa namun juga bisa menjadi kurator.

Selaras dengan Ketua Umum HKPI, Prof. Budi seBAGAI Dekan FH UII mengatakan bahwa untuk menjadi Kurator ada hal yang harus diperhatikan lainnya ialah Hak Kekayaan Intelektual (HAKI) dan FH UII saat ini sudah membuka program studi Hukum Bisnis.

“Prodi baru di FH UII yaitu Hukum Bisnis, salah satu konsentrasinya yaitu HAKI. Sebagai orang hukum kita harus memperhatikan HAKI. Dengan kerjasama ini harapannya  HKPI dapat mengajar menjadi dosen tamu di FH UII dan mahasiswa kami  setelah lulus tidak bingung harus kemana, karena HKPI sudah bisa jadi tujuan mereka.” tutur Prof. Budi.

Acara ini dilanjutkan dengan seminar yang diadakan secara hybrid dengan Zoom Meeting. Peserta yang hadir di lokasi yaitu mahasiswa  FH UII baik dari program sarjana maupun magister, masyarakat umum, dan anggota HKPI.