Pada hari Senin, 10 April 2023 bertempat di Ruang Dekanat, Fakultas Hukum Universitas Islam Indonesia telah diselenggarakan penandatanganan kerjasama antara Maqdir Ismail & Partners dengan Fakultas Hukum Universitas Islam Indonesia. Penandatanganan kerjasama ini dihadiri secara langsung oleh Bapak Dr. Maqdir Ismail, S.H., LL.M. dari selaku Ketua Law Firm Maqdir Ismail & Partners yang berlokasi di Jakarta.

“Beliau merupakan salah satu alumni Fakultas Hukum Universitas Islam Indonesia dan kami sangat berterima kasih karena beliau masih memikirkan perkembangan yang ada di Fakultas Hukum Universitas Islam Indonesia. Penandatanganan kerjasama ini setidaknya menjadi langkah awal pelaksanaan program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) yang ada di Program Studi Hukum Program Sarjana berpeluang untuk dikembangkan ke Program Studi-Program Studi di Fakultas Hukum Universitas Islam Indonesia maupun program-program lainnya.” terang Prof. Budi Agus Riswandi, S.H., M.Hum. selaku Dekan Fakultas Hukum Universitas Islam Indonesia usai acara.

Sebelum dimulainya penandatanganan kerjasama, Dr. Maqdir Ismail, S.H., LL.M. menyampaikan bahwa saat ini banyak isu-isu hukum yang sudah mulai rumit dan kompleks yang menjadi tantangan tersendiri khususnya bagi institusi pendidikan. “Saya berharap kerjasama ini bisa mendongkrak kontribusi khususnya riset-riset yang ada di Fakultas Hukum Universitas Islam Indonesia khususnya untuk penegakan hukum di Indonesia dan memperbanyak pelibatan mahasiswa untuk mendapatkan ilmu-ilmu praktis dalam bidang hukum mengingat saat ini hukum menjadi ilmu yang sangat berkembang pesat” Tukas Dr. Maqdir Ismail, S.H., LL.M.

Ketua Program Studi Hukum Program Sarjana Fakultas Hukum Universitas Islam Indonesia Dodik Setiawan Nur Heriyanto, S.H., M.H., LL.M., Ph.D. menyampaikan harapannya atas terwujudnya kerjasama ini. “Saya berharap kerjasama ini dapat memberikan kontribusi besar khususnya bagi Program Studi Hukum Program Sarjana, khususnya untuk mahasiswa yang akan mengikuti program MBKM praktik hukum. Hasil dari kerjasama ini memungkinkan mahasiswa dapat mengikuti kegiatan-kegiatan pemagangan yang ada di kantor Maqdir Ismail & Partners yang ada di Jakarta sehingga mendapatkan bekal ilmu pengalaman praktis di kantor hukum di Jakarta yang mana telah memiliki reputasi tinggi dalam penyelesaian kasus besar khususnya di level nasional di Republik Indonesia. Saya berharap kerjasama ini juga dapat memberikan peluang khususnya bagi para partners yang ada di Maqdir Ismail & Partners untuk dapat memberikan praktisi mengajar untuk terlibat dalam proses pembelajaran yang ada di Fakultas Hukum Universitas Islam Indonesia.” Ujar Ketua Program Studi Hukum Program Sarjana, Dodik Setiawan Nur Heriyanto, S.H., M.H., LL.M., Ph.D.

Penandatanganan kerjasama ini dihadiri oleh Dekan, Wakil Dekan Bidang Sumber Daya, Wakil Dekan Bidang Keagamaan, Kemahasiswaan dan Alumni, Ketua Jurusan, Sekretaris Jurusan, Ketua Program Studi Hukum Program Sarjana, Sekretaris Program Studi Hukum Program Reguler, Sekretaris Program Studi Hukum Program Internasional, Fakultas Hukum Universitas Islam Indonesia, kemudian diakhiri dengan penyerahan cinderamata.

Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh

Diberitahukan kepada seluruh mahasiswa Fakultas Hukum Universitas Islam Indonesia jenjang S1, S2, dan S3 bahwa akan dilakukan seleksi internal UII untuk mengikuti program kredit transfer diajukan untuk menerima hibah Bantuan Pemerintah Program Internasional Tahun 2023 oleh Direktorat Pembelajaran dan Kemahasiswaan, Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset, dan Teknologi, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemdikbudristek).

Bagi mahasiswa yang memenuhi kriteria, silakan dapat mengisi form pendaftaran seleksi pada link berikut : https://s.id/UIIICT2023

LINI MASA
Nominasi: 13 April – 5 Mei 2023
Desk evaluation: 8 Mei 2023
Tes Wawancara: 9 Mei 2023
Pengumuman hasil seleksi internal: 10 Mei 2023
Pendaftaran di Universitas mitra di luar negeri dan proses learning agreement: 11-21 Mei 2023
Penulisan proposal: 22-29 Mei 2023
Pengumpulan proposal: 30 Mei 2023

Sebagai informasi, pengumuman oleh Kemendikbudristek dijadwalkan pada tanggal 21 Juni 2023.

SYARAT MAHASISWA
– Warga Negara Indonesia
– Aktif terdaftar di PDDIKTI di jenjang S1, S2, atau S3
– Belum pernah mengikuti mobilitas internasional luring
– Telah menempuh separuh masa studi di UII
– Memiliki kemampuan bahasa Inggris setara dengan IELTS 6.0, duolingo 100, TOEFL iBT 60, TOEFL paper based 500, atau sertifikat yang dikeluarkan oleh lembaga bahasa kampus dengan skor setara
– Tidak sedang menerima bantuan pembiayaan serupa dari Kemdikbudristek

FASILITAS
– Bantuan tiket pesawat
– Visa
– Biaya hidup per bulan
– Tunjangan buku dan alat tulis
– Asuransi kesehatan
– Biaya medical check up

Demikian informasi kami sampaikan, terimakasih.

Wassalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh

Mengundang seluruh notaris alumni Fakultas Hukum Universitas Islam Indonesia dalam acara :

“Silaturahmi Nasional Notaris-PPAT Alumni FH UII”

Hari : Sabtu, 13 Mei 2023
Pukul : 13.00 s.d selesai
Tempat : Auditorium 4th Floor Kampus FH UII, Jalan Kaliurang KM 14,5 Sleman Yogyakarta
Kontribusi : minimal Rp 100.000,- . Ditransfer ke Nomor Rekening 137-00-2197044-3 (Bank Mandiri an. Retno Ety Soekmawarny)

Link Registrasi : bit.ly/SyawalanNotarisFHUII
Registrasi ditutup : 7 Mei 2023

Narahubung:
Pandam Nurwulan (08112955315)
Prita Hapsari (081327987287)
Lucky S. Wicaksono (08574321500)

 

Kerjasama Komisi Yudisial Republik Indonesia & Fakultas Hukum Universitas Islam Indonesia

Terbatas 25 peserta

Manfaat: Kegiatan dapat Dikonversikan ke dalam Mata Kuliah Advokasi Masyarakat dan Pemagangan (4 sks)

Syarat Pendaftaran:
1. Mahasiswa aktif FH UII;
2. Belum pernah mengikuti program Klinik Etik dan Advokasi (KEA) sebelumnya;
3. Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) minimal 3,00;
4. Melampirkan berkas pendaftaran:
a. Pas foto berwarna dengan latar biru;
b. Fotokopi KTM;
c. Bukti KHS kumulatif dan IPK sementara.
5. Formulir pendaftaran dapat diisi dalam tautan bit.ly/pendaftarankeafhuii2023
6. Formulir pernyataan kesediaan mengikuti seluruh kegiatan KEA dapat didownload di bit.ly/formpernyataankea2023

Periode Pendaftaran:
Pendaftaran dan pengumpulan berkas: 11 April-10 Mei 2023

Fasilitas:
1. Modul program klinik etik dan advokasi 2023;
2. Akomodasi; dan
3. Sertifikat.

Narahubung: MIA 081327005613

Assalamu’alaikum wr.wb.

Diinformasikan kepada para mahasiswa Fakultas Hukum UII angkatan 2017-2022, informasi kelulusan PDQ dapat dilihat pada link berikut :

DATA UPDATE PDQ FH UII

Informasi lebih lanjut dapat dilihat dibagian kanan pada tiap sheet nya. Terimakasih.

Wassalamu’alaikum wr.wb.