Distribusi Bantuan Kemanusiaan Gempa Aceh oleh Takmir Masjid Al – Azhar FH UII
Koresponden: Apriliannisa’ Mufti Intan Muktiana
|Takmir Masjid Al-Azhar| Aceh kembali berduka, pada tanggal 7 Desember 2015, gempa dengan kekuatan 6,4sr menghancurkan daerah Pidie Jaya. Taman Siswa (19/12) Takmir Masjid Al – Azhar Fakultas Hukum UII, menyelenggarakan kegiatan Al – Azhar peduli berupa penggalangan dana yang akan didonasikan untuk masyarakat Aceh tersebut. Penggalangan dana ini diselenggarakan dari tanggal 7 Desember hingga 24 Desember 2016.
“Hai orang-orang yang beriman, ruku’lah kamu, sujudlah kamu, sembahlah Tuhanmu dan perbuatlah kebajikan, supaya kamu mendapat kemenangan.” (QS. Al-Hajj : 77)
Takmir masjid Al – Azhar menyelenggarakan penggalangan dana dalam rangka meningkatkan rasa empati antar sesame serta ikut merasakan duka mendalam atas terjadinya bencananya gempa di Aceh, maka atas dasar rasa ukhwah dan solidaritas masyarakat Jogjakarta khususnya jamaah masjid Al – Azhar FH UII mengadakan kegiatan penggalangan dana, dengan berbagai cara untuk membantu meringankan beban saudara kita yang terkena bencana gempa di Aceh.
Solidaritas dilakukan secara internal dan eksternal, yang mana diharapkan mendidik mahasiswa dan keluarga besar FH UII serta masyarakat luar FH UII untuk melatih dan membiaskan ikut saling merasakan terhadap saudara kita di tanah air yang terkena musibah bencana alam. Hal lain yang berhubungan dengan kegiatan ini adalah sebagai hamba Allah dan umat muslim, semua kegiatan ini tidak lain diarahkan untuk selalu diniatkan beribadah yang tidak lain mengharap ridho Allah.
Adapun kegiatan Takmir Masjid Al – Azhar sebagai wujud solidaritas antara lain dengan menggalang donasi dari dosen, civitas akademika serta masyarakat umum melalui penggalangan dana ditempat umum yang dislenggarakan di sekitar Jl. Taman Siswa.
Dan Alhamdulillah bantuan dana yang kita kumpulkan sudah tersampaikan kepada saudara – saudara kita di Aceh pada tanggal 25 Desember 2016. Semoga amal kegiatan dan pengorbanan kita serta para donatur selalu mendapat balasan serta pahala dari Allah swt.
Galerry Photos