Kami Persilahkan Saudara menuliskan artikel, berita, cerita nasihat dapat pula agenda kegiatan yang akan dilaksanakan untuk dapat dipublikasikan khususnya berhubungan dengan Kegiatan Pembelajaran di Fakultas Hukum UII.

[KALIURANG]; Fakultas Hukum (FH) Universitas Islam Indonesia (UII) melalui Islamic Center Al-Azhar mengadakan kegiatan Iduladha di desa binaan. Islamic Center Al-Azhar memiliki tiga desa binaan di Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) yaitu Desa Jetis, Desa Wunut, dan Desa Pancoran. Diawali dengan salat ied berjamaah di desa tersebut.

Kegiatan Iduladha merupakan kegiatan rutin yang dilakukan setiap tahunnya, karena merupakan salah satu program kerja Departemen Syiar Islamic Center Al-Azhar FH UII. Namun kegiatan ini sempat terhenti dua tahun karena adanya pandemi Covid-19.

Setelah vakum selama dua periode karena pandemi, tahun ini diadakan kembali dengan mengusung tema “Indahnya Iduladha Sebagai Sarana Beribadah”.

“Jadi, momen Iduladha selain berdimensi ketuhanan juga berdimensi sosial artinya bahwa penyembelihan qurban ini selain sebagai sarana ibadah juga merupakan ajang kita antar sesama umat muslim untuk saling berbagi dan menolong. Sehingga momen berbagi ini dapat dijadikan sebagai inspirasi untuk menjadi contoh untuk segala perbuatan baik lainnya.” jelas Zuhdi Falah, ketua Islamic Center Al-Azhar.

Tujuan dari diadakannya kegiatan ini di desa binaan yaitu agar dapat memberikan rasa semangat dan antusias kepada anak-anak desa binaan terhadap perayaan Iduladha. Menjaga dan melestarikan sejarah serta belajar memaknai qurban sebagai pengabdian diri.

“Selain itu juga sebagai pelatihan bagi para pengurus tentang penyembelihan hewan qurban, guna melatih kepekaaan diri terhadap lingkungan sosial dan belajar memaknai ikhlas dalam tindakan maupun ucapan.” terang Isrina, sekretaris Islamic Center Al-Azhar.

Islamic Center Al-Azhar FH UII berkolaborasi dengan masyarakat desa binaan melaksanakan penyembelihan berupa 8 ekor kambing dengan 2 ekor sapi. Adapun 8 ekor kambing didapat dari open shohibul dan sedekah qurban. Sedangkan, untuk 2 ekor sapi adalah dari shohibul masyarakat desa binaan.  Daging kurban yang telah disembelih dibagikan ke masyarakat ketiga desa binaan tersebut.

Kegiatan ini tidak lepas dari dukungan serta bantuan para dosen, alumni, serta demisioner pengurus Islamic Center Al-Azhar FH UII. Harapannya kegiatan ini dapat berfungsi sosial dengan memberikan manfaat kepada masyarakat di desa binaan.

Program Studi Hukum Program Magister (PSHPM)  dan Program Studi Kenotariatan Program Magister  (PSKPM) Fakultas Hukum (FH) Universitas Islam Indonesia (UII) pada Kamis (14/07) telah menyelenggarakan agenda Sapa Alumni dan Pembekalan Alumni PSHPM dan PSKPM periode V dan VI secara daring dengan tema Memperkuat Sinergitas, Menjaga Integritas.

Narsumber pada acara ini yaitu mengundang alumni yang berkarir di bidang Kenotariatan yakni Dr. Solichin, S.H., M.Kn, Dosen PSKPM FH UII serta  Notaris dan PPAT wilayah Cirebon. Selanjutnya yaitu Dr. Fajar Laksono Suroso, S.H., M.H, alumni sebagai narasumber pada bidang hukum yang merupakan Kepala Bagian Humas dan Kerja Sama Dalam Negeri |Kepaniteraan dan Sekretariat Jenderal Mahkamah Konstitusi RI.

Dekan FH, Prof. Dr. Budi Agus Riswandi, S.H., M.Hum dalam sambutannya menuturkan bahwa Pembekalan Alumni ini adalah salah satu ikhtiar Program Magister FH untuk dapat membekali para calon alumninya untuk lebih siap dalam menghadapi permasalahan yang ada nantinya saat berkiprah di masyarakat. “ Jadikan kegiatan ini bukan semata-mata agenda rutin, namun ambil ilmu yang ada dari para narasumber yang hadir” ungkapnya.

“Hampir semua landing sector UII akar atau pondasinya sudah kuat, sehingga mau kemanapun InsyAllah akan diterima karean trust masyarakat ke UII tinggi, baik dari skill maupun ilmunya“ ungkap Solichin. Namun Solichin juga menyampaikan bahwa tantangan didunia kerja itu sangat tinggi sehingga bagi para calon notaris dan PPAT, sebisa mungkin kita dapat membuka lapangan kerja yang sebesar-besarnya.

Manfaat yang diraih sebagai alumni UII khusunya FH juga dirasakan oleh Dr. Fajar Laksono. Ia mengutarakan bahwa selama menempuh studi di PSHPM FH UII ia mendapatkan nuansa akademik yang baru yang mana terdapat pengembangan epicentrum wacana keilmuan pada bidang Hukum Tata Negara yang didalaminya. “Para pengajar di FH UII khususnya HTN merupakan tokoh-tokoh yang saya andalkan” ungkap Fajar yang juga berhasil menempuh studi MH nya selama 1 tahun 3 bulan.

Mencermati semakin marak dan masih banyak terjadi kasus kekerasan seksual di Indonesia, maka perlu tindakan tegas dan serius dari semua kalangan, khususnya Pemerintah Republik Indonesia untuk menanggulangi kekerasan seksual yang terjadi. Oleh karena itu, LKBH FH UII menyatakan sikap sebagai berikut : (selengkapnya dapat dilihat pada dokumen press release di bawah ini).

PRESS RELEASE KEKERASAN SEKSUAL DI INDONESIA

Narahubung:

Atqo Darmawan Aji, S.H., M.H.
+62 82230259731

[KALIURANG]; Fakultas Hukum (FH) Universitas Islam Indonesia (UII) bekerjasama dengan Fakultas Hukum Youngsan University Korea menyelenggarakan Seminar Internasional dengan tema “Immigration Policy Systems and Legal Security” yang diselenggarakan pada Rabu (06/07). Acara diselenggarakan secara luring dengan dihadiri oleh lebih dari 150 peserta yang sebagian besar merupakan mahasiswa dari FH Youngsan University Korea.

Seminar Internasional yang didanai oleh Kementrian Pendidikan Republik Korea dan National Research Foundation of Korea ini dihadiri oleh Prof. Park Jihyun, (Youngsan University), Christopher M. Jasson, J.D., LLM (FH UII) , Rina Shahriani, s, S.H., M.Cl., Ph.D (UIB) dan Assoc. Prof. Sonny Zulhada, LLB., MCL., Ph.D  (IIUM) serta sebagai keynote speaker Prof. Dr. Budi Agus Riswandi, S.H., M.Hum dan moderator Dodik Setiawan Nur Heriyanto, S.H., LLM., Ph.D. Seluruh pembicara menyampaikan tentang kebijakan hukum imigrasi dan implementasinya di berbagai Negara.

Prof. Budi Agus menyampaikan bahwa saat ini dibutuhkan konsep dan model hukum cyber Indonesia yang lebih komprehensif dan efektif yang mana  sangat dibutuhkan untuk mengurangi dan menjamin kepastian hukum sehingga dapat mengurangi permasalahan-permasalah hukum terkait dengan keimgrasian.

Ketua Tim Seminar International, Dodik Setiawan Nur Heriyanto, S.H., M.H., LLM., Ph.D menyampaikan ucapan terima kasih kepada Prof Park yang telah datang langsung ke FH UII dan juga menjadi perwakilan dari peneliti yang mendapatkan hibah dari Kementrian Pendidikan Korea Selatan dan lembaga riset ternama di Korea dan juga FH bisa mendapat pendanaan sehingga dapat terselenggaranya seminar internasional. Dalam akhir sambutannya, Dodik berharap semoga seminar internasional ini dapat memberikan perspektif komparatif terkait dengan pengelolaan sistem imigrasi di berbagai negara khususnya di Amerika Serikat, Malaysia , Inggris dan Indonesia.

Yang kita miliki sebenarnya adalah yang kita berikan di jalan Allah
Berqurban adalah bentuk syiar islam dan tanda kita mengaggungkan syiar-syiar allah dan sungguh itu timbul dari ketakwaan hati. (Qs Al Hajj:32)

Bisa jadi qurban sebagai amal kita untuk mendapatkan keberkahan dan Ridho dari Allah SWT.
maka dari itu:

فَصَلِّ لِرَبِّكَ وَا نْحَرْ ۗ .
“Dirikanlah shalat dan berkurbanlah”
(QS. Al Kautsar: 2)

Tidak ingin melewatkan kesempatan istimewa? jangan khawatir, dimulai dari rumah saja berqurban jadi mudah loh, kami selalu ada untuk ummat, InsyaaAllah dilaksanakan sesuai dengan syariat agama Islam.

So tunggu apalagi, Mari berbagi qurban bersama Ulil Albab, tersedia
paket hewan qurban dengan berbagai kelas:

Kambing 🐏
🥇Kelas Diamond: 3,0 – 3,3 juta
🥈Kelas Gold : 2,5 – 2,9 juta
🥉Kelas Silver : 2,0 – 2,4 juta
Sapi 🐂
🏅Sapi Reguler 24 juta
🏅Sapi Kolektif 3,5 juta/orang

Donasi Qurban dapat disalurkan melalui :
No. Rekening 💳
712-049-0707
Bank Syariah Indonesia (Kode Bank : 451)
a. n. Masjid Ulil Albab.

Format konfirmasi :
Nama Donatur#Alamat#Jenis Qurban#Tanggal Transfer#Nominal Donasi
.
Narahubung dan Konfirmasi:
👳🏻 Ikhwan : +62 889-8389-8758 (Ibnu)
🧕🏻 Akhwat: +62 896-5775-4707 (Apipah)

. 🕌 Alamat:
Universitas Islam Indonesia
Kampus Terpadu UII, Jl. Kaliurang KM 14,5 Umbulmartani, Ngemplak, Sleman, Yogyakarta.
.
https://maps.app.goo.gl/JjNxFvsg5zPDNFF96

Pengumuman Proposal Penelitian Lolos Pendanaan “Dean Research Grant 2022” FH UII

Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh
Bismillahirrahmaanirrahiim

Setelah dilakukan proses penilaian proposal yang telah dikirim oleh para peserta, maka diputuskan proposal penelitian yang dinyatakan lolos pendanaan adalah sebagai berikut :
1. Daftar proposal Dean Research Grant 2022 didanai [Lampiran]
2. Tim peneliti yang dinyatakan lolos wajib mengikuti pembekalan pada Kamis, 7 Juli 2022.
3. Segala informasi dan aktivitas pelaksanaan penelitian akan dilakukan melalui Google Classroom.

Kami selaku panitia mengucapkan selamat kepada tim peneliti yang dinyatakan lolos seleksi proposal penelitian. Kepada para pendaftar yang belum dinyatakan lolos, kami tunggu partisipasi pada Dean Research Grant berikutnya.

Demikian pengumuman ini kami sampaikan, terimakasih.

Wassalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh

[KALIURANG]; Fakultas Hukum (FH) Universitas Islam Indonesia (UII) melaksanakan Serah Terima Jabatan Dekan Periode 2018-2022 ke 2022-2026 pada hari Jumat (01/07/2022) pagi, bertempat di Ruang Auditorium FH UII, Kampus terpadu UII Jalan Kaliurang Km. 14,5 Krawitan, Umbulmartani, Ngemplak, Sleman, Yogyakarta.

Dengan diadakannya acara tersebut menjadi tanda telah dimulainya susunan baru dalam struktur pimpinan FH UII. Pimpinan terpilih Periode 2022-2026, yaitu Dekan Prof. Dr. Budi Agus Riswandi, S.H., M.Hum. Wakil Dekan Bidang Sumber Daya, Dr. Sri Hastuti Puspitasari, S.H., M.H. dan Wakil Dekan Bidang Keagamaan, Kemahasiswaan, & Alumni, Drs. Agus Triyanta, M.A., M.H., Ph. D. resmi dilantik.

Serah terima jabatan dilakukan langsung oleh Dekan Periode 2018-2022, Dr. Abdul Jamil, S.H. M.H. kepada para pimpinan yang baru. Usai serah terima jabatan dilanjutkan penandatanganan Berita Acara Serah Terima Jabatan. Prosesi serah terima jabatan ini juga disiarkan secara langsung melalui aplikasi Zoom Meeting.

Acara ini dihadiri oleh Ketua Jurusan, Sekretaris Jurusan, Sekretaris Program Studi Program Sarjana, Sekretaris Program Studi Sarjana Program Internasional, Ketua Program Studi Program Magister, Ketua Program Studi Program Magister Kenotariatan, Ketua Program Studi Program Doktor, Sekretaris Program Studi Pascasarjana, Kepala Pusat Studi di lingkungan FH UII, Dosen, dan Tenaga Kependidikan.

Abdul Jamil mewakili Pimpinan Dekan Periode 2018-2022, pada sambutannya mengucapkan terima kasih atas bantuan dari semua pihak, baik Wakil Dekan, Departemen-Departemen di FH UII, dosen, kepala divisi serta seluruh tenaga kependidikan.

“Di akhir masa jabatan saya, Fakultas Hukum mendapat Akreditasi Internasiomal FIBAA, tentu selain pertolongan dari Allah dan barokah-Nya karena kerja keras kita semua, untuk itu sekali lagi saya ucapkan terima kasih dan mohon maaf banyak kesalahan dan kekurangan. Mudah-mudahan ke depan Fakultas Hukum semakin jaya dibawah pimpinan baru.” Tuturnya.

Selaku dekan terpilih periode 2022-2026, Prof. Budi tampil ke depan untuk memberikan arahan dan harapan terhadap FH UII kedepannya. Dalam pidatonya, Prof. Budi tak henti-hentinya menyampaikan terima kasih kepada Dekan dan Wakil Dekan Periode 2018-2022 karena telah mencurahkan segala pemikirannya, tenaganya, dan dedikasinya untuk kemajuan FH UII.

Beliau mengajak seluruh hadirin untuk mengapresiasi segala prestasi dan capaian yang telah diukir oleh periode kemarin, salah satunya berhasil meraih Akreditasi Internasional FIBAA seluruh program studi yang ada di FH UII. Tentu saja hal ini merupakan suatu yang positif, dan tidak luput dari kerja sama yang baik dari semua pihak.

“Dengan keberhasilan-keberhasilan yang ada, kami selaku Dekan dan Wakil Dekan terpilih Periode 2022-2026, kami berharap dapat menjaga prestasi-pretasi yang telah ada, dan semakin ditingkatkan lebih baik lagi. Semoga seluruh kebaikan Dekan dan Wakil Dekan Periode 2018-2022 dibalas oleh Allah Swt. Aamiin. Mari kita loyal kepada institusi karena FH UII adalah rumah kita bersama oleh karena itu mari kita merapatkan barisan untuk kerja sama yang baik.” tutur Prof. Budi.

Ia memohon bantuan dan dukungan dari semua pihak yang ada agar segala komunikasi dapat berjalan dengan baik demi mewujudkan Fakultas Hukum yang lebih baik lagi di masa depan.

 

Berita ini telah dimuat pada lensa9.com, tanggal 3 Juli 2022.

Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh

Diberitahukan kepada seluruh peserta kompetisi Dean Research Grant 2022 Fakultas Hukum UII, bahwa informasi hasil penilaian proposal penelitian yang semula dijadwalkan pada hari ini, 1 Juli 2022 diundur pada Senin, 4 Juli 2022.

Demikian informasi ini kami sampaikan, atas perhatian dan kerja sama nya kami sampaikan terima kasih.

Wassalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh

Pada hari Ahad,26 Dzulqidah 1443 H/ 26 Juni 2022 Fakultas Hukum (FH) Universitas Islam Indonesia (UII) menyelenggarakan agenda family gathering dan jalan sehat keluarga besar FH UII. Agenda tersebut merupakan rangakaian acara dalam rangka memperingati Milad UII ke 79. Acara yang dihadiri oleh dosen, tendik, purna tugas dan keluarga diawali dengan pelepasan balon dan dilanjtkan dengan jalan sehat mengeliling kampus UII yang dipimpin oleh Dekan FH Periode 2018-2022 Dr. Abdul Jamil, S.H., M.H.

Dalam sambutannya, Dr. Abdul Jamil menyampaikan bahwa selain family gathering dan jalan sehat, acara juga diisi dengan agenda pelepasan dosen dan tendik FH UII yang telah memasuki masa purna tugas serta tendik FH yang dipindah tugaskan di unit lain serta perkenalan tendik baru dilingkungan FH. “ Setiap tahunnya family gathering dilakukan untuk menjaga agar tidak ada kesenjangan dan untuk memupuk rasa kekeluargaan yang selama ini sudah melekat di FH UII “ Ujarnya. Diakhir sambutannya, ia menyampaikan permohonan maaf bilamana selama kepemimpinan beliau ada hal-hal yang kurang berkenan dan segala kekurangan yang ada serta ucapan terima kasih kepada seluruh keluarga besar FH yang telah memberikan dukungan baik fikiran maupun tenaga bagi FH UII. “ Dan saya berharap, kepemimpinan selanjutnya dapat melakukan akselerasi kompetensi yang lebih baik dari kepemimpinan saat ini” tutupnya.

Selain agenda pelepasan purna tugas, acara juga diisi dengan pemberian penghargaan dan pembagian ratusan doorprize pagi peserta. Penghargaan diberikan oleh FH kepada dosen dan tenaga kependidikan yang telah menempuh masa kerja 25 tahun, 30 tahun dan 35 tahun, dan sebagai bentuk apresiasinya, FH memberikan piagam penghargaan dan uang tunai. “ Jangan dilihat berapa jumlah nominalnya, namun semoga dapat dikenang dan bermanfaat “ ungkap Dr. Abdul Jamil.