Ingin jadi ahli hukum, kuliah saja di FH UII
Fakultas Hukum, 27 Oktober 2013. Dalam era transparansi dan keterbukaan, saat ini masyarakat ingin mengetahui kinerja atau apa yang dilakukan oleh organisasi publik atau organisasi privat. Disinilah kualifikasi pendidikan hukum sangat dibutuhkan, hal ini disampaikan oleh Mustaqim, S.Ip., M,Si., wakil dari orang tua/wali mahasiswa baru pada acara temu orang tua/wali mahasiswa baru T.A. 2013/2014.
Mustaqim, S.Ip., M,Si yang juga menjabat sebagai Direktur RSJ. Prof. Dr. Soerojo, Magelang tersebut lebih jauh mengungkapkan “karena kebetulan saya bekerja di bidang kesehatan, saat ini banyak terjadi mall praktek maka disinilah ahli hukum dapat melakukan pendampingan”. Dengan latar belakang inilah beliau mempercayakan pendidikan putranya di FH UII. Namun disamping latar belakang tersebut ada beberapa pertimbangan beliau untuk mempercayakan pendidikan putranya di FH UII diantaranya adalah: “Image masyarakat kalau ingin jadi ahli hukum, kuliah saja di FH UII jogja sebab tidak semua fakultas hukum di jogja membuka program doktor, dosen yang berkualitas dan dikenal luas dimasyarakat serta adanya sinergitas dan sinkronisasi antara kemampuan akademik, akhlaq dan moral yang sudah diberikan di UII”, kata beliau.
Oleh karena itu pada kesempatan acara ini Mustaqim, S.Ip., M,Si mengajak kepada segenap Orang tua/wali masiswa, pimpinan serta dosen untuk menjalin kerjasama dan komunikasi dengan baik sehingga anak-anak dapat lulus dengan memuaskan di FH UII.
Pada kesemptan tersebut Mustaqim, S.Ip., M,Si juga berkenan melakukan penyerahan mahasiswa secara simbolis kepada pimpinan fakultas yang diterima oleh Dekan FH UII, Dr. H. Rusli Muhammad, SH., MH.