mewujudkan mimpi dengan “believe” kepada Allah

pengajian-dua-bulanan-fh-uii-22-maret-2015
pengajian-dua-bulanan-fh-uii-22-maret-2015

Fakultas Hukum UII, Minggu 22 Maret 2015. Bertempat di kediaman Dr. M. Syamsudin, SH., MH., Dusun Bayen, Purwomartani, Kalasan, Sleman Keluarga Besar Fakultas Hukum (FH) UII menyelenggarakan pengajian rutin dua bulanan. Berkenan memberikan kajian pada kesempatan tersebut adalah Drs. Imam Mujiono, M.Ag., seorang motivator sekaligus Dosen Tetap FIAI-UII.
 
Pada pengajian rutin kali ini Dekan FH UII Dr. Aunur Rohim, SH., M.Hum. dalam sambutannya mengajak kepada seluruh keluarga besar untuk mensyukuri nikmat yang telah diberikan oleh Allah. SWT. kepada FH UII karena saat ini Fakultas Hukum mejadi maskot di UII karena banyak kiprah alumni UII di tingkat nasional sebagian besar besar adalah Alumni Fakultas Hukum. Sedangkan Dr. M. Syamsudin, SH., MH., sebagai tuan rumah mengucapkan terimakasih atas segenap perhatian Bapak, Ibu dan Saudara keluarga besar FH UII hingga berkenan hadir pada acara pengajian rutin dua bulanan atau “ngaji bareng bersama ustadz Imam Mujiono”, Pak Syam begitu panggilan akrab Dr. M. Syamsudin, SH., MH., berharap bahwa acara ini seterusnya dapat digunakan sebagai media refreshing dan silaturrahmi bagi keluarga besar FH UII.
 
pengajian-dua-bulanan-22-maret-2015-fh-uiSedangkan Drs. Imam Mujiono, M.Ag.,  pada kesempatan tersebut menyampikan topik tentang “BELIEVE” diantaranya beliau menyatakan bahwa “dari 6666 ayat  AL-Qur’an, 80% kandungannya berisi tentang believe atau keyakinan bisa juga diartikan sebagai ajaran keimanan kepada ALLAH. SWT, dimana believe ini merupakan kunci untuk meraih kesuksesan atas impian dan keinginan yang kita cita-citakan”,  “dengan believe yang kuat maka manifestasinya adalah pada semakin kuatnya ibadah”.  Berdasarkan hadist  yang disampaikan oleh Nabi Muhammad Saw kepada Abu Hurairah radhiyallahu ‘anhu , “Aku sesuai dengan persangkaan hamba pada-Ku” (Muttafaqun ‘alaih) dimana  hadits ini mengajarkan seorang muslim harus huznuzhon pada Allah dan memiliki sikap roja’ (harap) pada-Nya”, “beliau mengajak keluarga besar FH UII untuk selalu berprasangka yang positif kepada Allah SWT., dengan demikian Allah akan selalu mengabulkan apa yang kita inginkan sesuai dengan prasangka kita”.
 
Diakhir pengajian, berkenan Drs. H.E. Zainal Abidin, SH., MPA., sebagai salah satu sesepuh FH UII berkenan untuk memberikan do’a penutup. Setelah dilakukan Do’a Penutup selanjutnya di lakukan rehat berupa makan siang dan ngobrol-ngobrol bersama keluarga besar FH UII di kediaman Pak Syam.